JakartaInsideCom – Artis Ammar Zoni kembali ditangkap tim kepolisian atas kasus penyalahgunaan Narkoba.
Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Jakarta Barat, AKBP Indrawienny Panji Yoga mengungkapkan Ammar Zoni tertangkap saat berada di Serpong, Tangerang Selatan.
“Betul. Artis AZ kami amankan tadi malam di wilayah Serpong, Tangerang Selatan di sebuah apartemen,” ujar Indrawienny Panji Yoga di Polres Metro Jakarta Barat, Rabu (13/12/2023).
Indrawienny menambahkan, penangkapan terhadap Ammar Zoni dilakukan pada Selasa 12 Desember 2023 pukul 23.00 WIB.
“Sedang sadar. Jadi sedang ada di lobby apartemen, lalu kita melakukan penangkapan. Tadi malam, jam 23.00 WIB,” ucap Indrawienny.
Dalam penangkapan ini, kepolisian mendapatkan barang bukti berupa 1 paket kecil dan 4 paket sabu.
“Barang buktinya ganja sama sabu. Ada 4 paket sabu, dan 1 paket kecil ganja,” bebernya.
Saat ini tim kepolisian masih terus melakukan pemeriksaan terhadap suami Irish Bella itu.
“Sekarang kami sedang melakukan pemeriksaan untuk mengejar pemasok atau penyedia barang terhadap AZ tersebut. AZ sedang dilakukan pemeriksaan,” pungkasnya.