JakartaInsideCom — Dyandra Promosindo akan mengguncang Solo Raya dengan menyelenggarakan Festival Musik PROJEK-D VOL.3 pada 7-8 September 2024 di De Tjolomadoe, Karanganyar, Jawa Tengah. Mengusung tema “Sehidup Separty”, PROJEK-D bertujuan untuk menghadirkan energi positif dan kebersamaan melalui berbagai genre musik dari musisi ternama hingga pendatang baru.
**Proyek untuk Semua Kalangan**
Project Director PROJEK-D VOL.3, Rumpoko Adi, menjelaskan bahwa festival ini dihadirkan untuk memberikan pengalaman baru bagi penikmat musik di luar Jakarta. “Tema ini mencerminkan semangat kebersamaan, di mana musik menjadi penghubung utama antara para penggemar, artis, dan komunitas,” ujar Rumpoko dalam konferensi pers di Shuga Bar, Jumat (6/9/2024).
Ia menambahkan bahwa festival ini mengundang seluruh masyarakat Solo dan sekitarnya untuk bersenang-senang bersama di PROJEK-D VOL.3 dengan penampilan dari musisi-musisi terkemuka dan kejutan-kejutan lainnya.
**Line-Up Musisi Ternama**
Projek Manager PROJEK-D VOL.3, Data Pratama, mengumumkan line-up musisi nasional dan lokal yang akan tampil, termasuk Bilal Indrajaya, Nadin Amizah, The Adams, Tulus, Feby Putri, dan banyak lagi. Selain itu, festival ini juga menampilkan komedi stand-up dari komunitas Standup Indo Solo dengan penampilan spesial bertajuk ‘Guyonlah’.
Tahun ini, PROJEK-D VOL.3 untuk pertama kalinya juga menghadirkan Spinning Session dengan rilisan piringan hitam dari Lokananta, serta After Party x Shuga Bar yang menyuguhkan lagu koplo dan karaoke night.
**Dukungan Ekonomi dan Kreativitas Lokal**
Arif Usman, Manager Area Surakarta PT SRC Indonesia Sembilan (SRCIS), menyambut baik festival ini yang menurutnya dapat membantu menggerakkan roda perekonomian wilayah Solo Raya dan sekitarnya. Industri kreatif seperti musik, katanya, memiliki keterkaitan erat dengan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
Selain itu, PROJEK-D juga mendukung musisi lokal melalui program “Cekson”, yang memberikan kesempatan kepada musisi Jawa Tengah tampil di panggung besar. Dua pemenang tahun ini, The Skit dan HeyRiyok, akan tampil di PROJEK-D VOL.3.
**Tribut untuk Didi Kempot**
Salah satu penampilan yang ditunggu-tunggu adalah kolaborasi Yan Vellia dengan Ndarboy Genk, yang akan membawakan lagu–lagu hits Didi Kempot seperti “Pamer Bojo” dan “Cidro”. Mereka berharap dapat melestarikan pesan dari mendiang Didi Kempot melalui musik yang mengangkat budaya lokal.
Tiket untuk PROJEK-D VOL.3 dapat dibeli langsung dengan harga Rp110.000 untuk daily pass day 1, dan open gate akan dimulai pukul 14.00 WIB.