JakartaInsideCom– Dalam menghadapi arus mudik Lebaran 2025, Korlantas Polri telah menyiapkan sejumlah rekayasa lalu lintas guna memastikan kelancaran dan keamanan perjalanan pemudik.
Skema yang akan diterapkan mencakup sistem contraflow, one way, serta kebijakan ganjil-genap di beberapa ruas tol utama.
Kakorlantas Polri, Irjen Pol Drs. Agus Suryonugroho, S.H., M.Hum, menyampaikan bahwa strategi ini telah dirancang bersama para pemangku kepentingan demi menghindari kemacetan parah di jalur mudik.
“Menghadapi Lebaran tahun ini, kami bersama seluruh pemangku kepentingan telah menyusun langkah-langkah strategis guna memastikan arus mudik berlangsung lancar, aman, dan nyaman,” ujar Irjen Pol Agus.
Sistem contraflow akan diterapkan di ruas KM 40 hingga KM 70 Tol Jakarta-Cikampek pada dua periode:
Periode pertama: Kamis, 27 Maret 2025 pukul 14.00 WIB hingga Sabtu, 29 Maret 2025 pukul 24.00 WIB.
Periode kedua: Senin, 31 Maret 2025 pukul 13.00–18.00 WIB dan Selasa, 1 April 2025 pukul 11.00–18.00 WIB.
Sistem one way akan diberlakukan dari KM 70 Tol Jakarta-Cikampek hingga KM 414 Tol Semarang-Batang. Kebijakan ini akan diterapkan pada:
Kamis, 27 Maret 2025 pukul 14.00 WIB hingga Sabtu, 29 Maret 2025 pukul 24.00 WIB.
Menurut Irjen Pol Agus, sistem ini diterapkan secara situasional berdasarkan kepadatan arus kendaraan. Jika terjadi lonjakan arus mudik yang signifikan, one way akan kembali diterapkan pada H-3 atau H-2 Lebaran.
Untuk mengurangi kepadatan kendaraan, kebijakan ganjil-genap akan diterapkan di dua lokasi utama:
1. KM 47 Tol Jakarta-Cikampek hingga KM 414 Tol Semarang-Batang.
2. KM 31 hingga KM 98 Tol Tangerang-Merak.
Jadwal penerapan ganjil-genap ini dimulai pada Kamis, 27 Maret 2025 pukul 14.00 WIB dan berakhir pada Minggu, 30 Maret 2025 pukul 24.00 WIB.
Tahapan normalisasi arus lalu lintas setelah penerapan one way akan dilakukan dalam dua tahap:
Penutupan Jalur Masuk dan Pembersihan Jalur: Kamis, 27 Maret 2025 pukul 12.00–14.00 WIB, dari KM 414 Tol Semarang-Batang hingga KM 70 Tol Jakarta-Cikampek.
Pembukaan Jalur dan Normalisasi Lalu Lintas: Minggu, 30 Maret 2025 pukul 00.00–02.00 WIB.
Korlantas Polri mengimbau masyarakat agar selalu memperhatikan jadwal rekayasa lalu lintas yang telah ditetapkan. Pemudik diharapkan tetap mematuhi arahan petugas di lapangan dan menghindari perjalanan pada waktu puncak kepadatan guna menghindari kemacetan.
Dengan adanya skema ini, diharapkan arus mudik Lebaran 2025 dapat berjalan lebih lancar, aman, dan nyaman bagi seluruh masyarakat yang hendak merayakan Hari Raya bersama keluarga di kampung halaman.
Korlantas Polri Siapkan Rekayasa Lalu Lintas untuk Arus Mudik Lebaran 2025
